Translate

Thursday, June 6, 2013

Mengenal File KML

Dalam bahasan kali ini penulis sedikit berbagi pengenalan mengenai extension file KML. KML ini banyak dipakai untuk keperluan aplikasi lainnya khususnya dalam pemetaan, Misalnya saja Google Earth, Google Map, Google Map untuk mobile, NASA worldwind, ESRI ArcGIS, Adobe PhotoShop, AutoCAD dan Yahoo!pipes.

Dalam situs resminya Dokumentasi Google,
 Google mendefinisikan pengertian KML sebagai berikut :

"KML adalah sebuah format file yang dipergunakan untuk menampilkan data Geografis dalam sebuah browser penjelajahan bumi seperti Google Earth, Mobile Google Maps". 

KML menggunakan sebuah struktur label yang berinduk element-element yang bertanda serta berstandar pada standar XML.Setiap label adalah Case-Sensitive dan harus tampil seperti yang terdaftar dalam referensi KML.

Sampel KML dari Google dapat di akses disini Sample KML

Wikipedia menyebutkan pengertian KML sebagai berikut :

Keyhole Markup Language adalah sebuah notasi XML untuk mengekspresikan anotasi geografis dan visualisasi berdasarkan jaringan internet, penjelajah Bumi     peta 2 dimensi dan 3 dimensi. KML pada awalnya dikembangkan untuk aplikasi Google Earth, yang aslinya bernama Keyhole Earth Viewer. Dibuat oleh Keyhole,Inc yang kemudian didapat oleh Google tahun 2004. KML menjadi sebuah standar internasional oleh konsorsium Geospatial terbuka di tahun 2008.Google Earth merupakan sebuah program pertama yang dapat menampilkan file-file KML secara grapis. Proyek lainnya yang bisa juga adalah Marble.

Perkembangan selanjutnya ada banyak aplikasi yang dapat menciptakan  file ekstension KML ini. Beberapa diantaranya dapat  diunduh dan dicoba pada website berikut ini :
Update mengenai hal-hal  yang berkenaan dengan KML menyusul. Semoga bermanfaat.